Menjadi sumber inspirasi kewirausahaan dan inovasi kelas dunia yang berbasiskan welas asih universal untuk menciptakan dunia yang lebih baik.
Kearifan lokal yang berarti kemampuan untuk berpikir dan bertindak dengan menggunakan pengetahuan, pengalaman, pemahaman mendalam dan akal sehat yang bersumber pada nilai-nilai setempat
Kesadaran adanya kesalingterkaitan universal berarti bahwa segala sesuatu di semesta, makhluk hidup dan ekosistem saling terhubung menjaga eksistensi dan kepentingan bersama
Segala sesuatu yang kita lakukan perlu berbasis pada welas asih, kepedulian, dan solidaritas. Kebaikan sejati adalah kebaikan yang ikhlas bagaikan matahari memberikan cahaya bagi yang membutuhkan
Keselarasan lingkungan berarti semesta selalu bekerja berdasarkan dinamika pembentukan keseimbangan. Segala sesuatu yang terjadi akan dikoreksi oleh alam untuk keseimbangan universal
2023 @ UIH Team
Divisi ini bertugas untuk menjalankan layanan pengurusan Hak Kekayaan Intelektual seperti Hak Cipta, Paten, dan Desain Industri bagi pihak internal maupun eksternal.
Divisi ini bertugas untuk membangun kerja sama kelembagaan dengan berbagai institusi yang relevan seperti investor, perusahaan, asosiasi, lembaga pemerintahan, perwakilan dagang negara lain, dan masyarakat.
Divisi ini merupakan cikal bakal pengembangan dari Ubaya InnovAction Hub. CIIES berdiri mulai September 2018 yang pada awalnya berdiri dibawah pengelolaan Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM). Divisi ini bertugas untuk mengembangkan kurikulum kewirausahaan dan inovasi di lingkungan UBAYA. Selain itu, CIIES juga mengembangkan serta mengelola seluruh proses pembelajaran kewirausahaan dan inovasi sesuai kurikulum yang ditetapkan.
Divisi ini bertugas untuk mengembangkan serta mengelola aktivitas pelatihan dan pendampingan (antara lain mentoring, coaching, research & development, business plan, pelatihan, dan workshop) bagi wirausaha binaan inkubator bisnis dari mahasiswa, alumni dan masyarakat umum. Disamping itu, divisi ini juga bertugas untuk mengembangkan serta mengelola keanggotaan inkubator bisnis dari sivitas akademika UBAYA dan masyarakat umum.